Internet cepat sudah menjadi keharusan di tengah-tengah perkembangan industri komunikasi dan teknologi semakin canggih saat ini. Namun negara manakah yang memiliki kecepatan transfer data tercepat di dunia?
Menurut laporan dari perusahaan penyalur platform komputasi terbesar di dunia Akamai Technologies selama Juli-September 2012 lalu, akses internet tercepat berada di Hong Kong dengan kecepatan rata-rata tertinggi mencapai 54,1 Mbps (megabit per detik). Product Line Director for Custom Analytics and MCDN Akamai David Belson mengatakan, dengan kecepatan tersebut pengguna internet bisa mengunduh film berdefinisi tinggi (HD) hanya sekitar 4 menit.
Tingginya kecepatan internet di Hong Kong memang didukung dari kebutuhan padatnya penduduk di sana dan usaha pemerintah yang kuat. “Tidak seperti negara induknya Cina, tidak ada sensor pada internet di Hong Kong,” ungkapnya.
Hong Kong disusul Korea Selatan dalam hal kecepatan internet dengan rata-rata mencapai 48,8 Mbps. Kecepatan internet di negara yang memiliki pertumbuhan ekonomi tercepat pada tahun 2000-an tersebut didukung dengan tarif yang relatif murah, sekitar US$ 31,9 untuk kecepatan 100 Mbps.
Belson menambahkan Korea Selatan juga dikenal sebagai rumahnya beberapa kompetisi game online. Maka kebutuhan internet cepat sudah menjadi keharusan.
Negara di timur Korea Selatan, Jepang menjadi negara yang memiliki internet ke-3 tercepat di dunia dengan kecepatan 42,2 Mbps. “Walaupun industri elektronik Jepang sedikit tertahan, teknologi telekomunikasi di Jepang tetap menjadi prioritas utama pemerintahnya,” lanjut Belson.
Jika tiga posisi internet tercepat dikuasai negara Asia, posisi ke-4 diduduki Latvia dengan kecepatan mencapai 37,5 Mbps. Menurut laporan tersebut negara-negara Eropa Timur memang memiliki reputasi bagus dalam hal koneksi internet yang disebabkan luas negara yang tidak begitu besar dan dukungan pemerintah yang kuat.
Rumania mengikuti tipis Latvia di urutan ke-5 dengan kecepatan internet 37,4 Mbps. Sementara Belgia, Swiss, dan Bulgaria menempati urutan ke-6, 7, dan 8 dengan kecepatan masing-masing 32,7 Mbps, 32,4 Mbps, dan 32m1 Mbps.
Di tengah konflik tak berujung dengan Palestina, Israel ternyata memiliki kecepatan internet yang juga mumpuni 30,9 Mbps. Bahkan Belson mengungkapkan, studi terakhir menunjukkan Tel Aviv menjadi tempat yang paling diminati setelah Silicon Valley untuk membentuk perusahaan riset dan pengembangan.
Di penghujung 10 besar, Singapura termasuk dalam salah satu negara dengan internet tercepat dengan kecepatan rata-rata mencapai 30,7 Mbps. Kecepatan internet Singapura melebihi dua kali lipat rata-rata kecepatan internet global yang mencapai 15,9 Mbps.
Dan ini dia chart nya :
Daftar Negara dengan Kecepatan Internet Tercepat
(Juli-September 2012)
1. Hong Kong 54,1 Mbps
2. Korea Selatan 48,8 Mbps
3. Jepang 42,2 Mbps
4. Latvia 37,5 Mbps
5. Rumania 37,4 Mbps
6. Belgia 32,7 Mbps
7. Swiss 32,4 Mbps
8. Bulgaria 32,1 Mbps
9. Israel 30,9 Mbps
10. Singapura 30,7 Mbps
Semoga bermanfaat :)
0 komentar:
Posting Komentar
No Flame, SARA, SEX !